4 CABANG SENI | RUPA, MUSIK, TARI DAN DRAMA

Posted on

Cabang Seni – Seni adalah Penciptaan yang menghasilkan karya menurut salah satu pengertian Ki Hajar Dewantara. Sebelumnya kita sudah membahas mengenai tema seni rupa murni dan pengertian seni. Kali ini kita akan membahas mengenai cabang seni.

KARAKTERISTIK MUSIK KONTEMPORER

Cabang Seni

Cabang seni ada empat yaitu seni rupa, seni musik, seni tari, dan seni drama berikut ini adalah Pembahasannya:

Seni Rupa

Seni rupa adalah ungkapan gagaran atau perasaan yang estetis dan bermakna yang di wujudkan melalui media titik, garis, bidang, bentuk, warna, tekstur, dan gelap terang yang di tata dengan prinsip tertentu. Seni rupa adalah seni dua dimensi dan tiga di mensi yang bisa di nikmati dengan indra penglihatan dan indra peraba. Seni rupa di bedakan menjadi seni rupa murni dan seni rupa terapan. Kalian bisa baca artikel di bawah ini untuk lebih jelasnya.

Tema Seni Rupa Murni | Hubungan Antara Manusia dengan

Seni Tari

Seni tari adalah ungkapan gagasan atau perasaan yang estetis dan bermakna yang di wujudkan melalui media gerak tubuh manusia yang di tata dengan prinsip-prinsip tertentu. Susunan Gerakan anggota tubuh yang teratur dan selaras dengan musik adalah bentuk pola tarian sehingga menimbulkan gerak yang patut di nikmati oleh penonton. Seni tari dapat di nikmati dengan indra penglihatan dan pendengaran.

Jenis-Jenis Tari | Berdasarkan Jumlah Penari & Gendre

Seni Musik

Ungkapan gagasan atau perasaan yang estetid dan bermakna yang di wujudkan melalui suara (manusia atau alat) yang di tata dengan prinsip-prinsip tertentu. Seni musik adalah seni yang menggunakan media bunyi sebagai sarana ekspresi. Banyak alat musik yang bisa di mainkan untuk mengiringi lagu atau sekedar instrumen. Jenis musik ada banyak sekali misalnya tradisional, modern, pop, rock, RNB, dangdut dan jass. Kalian bisa baca artikel terkati di bawah ini .

JENIS-JENIS MUSIK

Seni Drama

Seni drama atau teater adalah ungkapan gagasan atau perasaan yang estetis dan bermakna melalui gerak, suara, dan rupa yang di tata dengan prinsip-prinsip tertentu. Kompetensi yang paling mendasar untuk drama adalah kemampuan memahami naskah dan eakting. Lakon dalam pemain drama harus memahami naskah secara baik agar tidak terjadi kesalahan dalam pementasan. Kalian bisa lebih lanjut belajar mengenai drama dengan link di bawah ini.

Teknik Dasar Akting Teater | Olah Rasa, Olah Suara

Baca Juga:

Pengertian Seni Lukis | Aliran Gaya Lukisan

Jenis Lukisan Berdasarkan Teknik dan Bahan yang Digunakan

Terima kasih banyak yaa sudah membaca artikel kami. Semoga kalian mendapatkan apa yang kalian cari pada artikel ini. Salam hangat dari penulis Pelajarindo.com. Jika artikel kami sangat membantu kalian kami merasa senang sekali. Mari kita lebih giat lagi belajar agar kita mendapatkan apa yang kita mau. Terdapat kolom komentar di bawah, kalian dapat bertanya, memberi respon terkait artikel ini, dan bisa juga memberikan saran bagi penulis kami. Thank you so much, see you next artikel.